Review
Bukti Klaim (Mengembalikan Warna Kulit Putih yang Natural
dan Menghilangkan Kotoran pada Wajah Sebersih Mungkin)
POSITIF
NEGATIF
Halo, pretty!
Kali
ini aku akan membahas tentang Pond’s Pure White Facial Foam. Aku pake facial
foam ini udah lama banget mungkin 6 tahun lebih. Dulu berkeinginan putih karena
kulit aku mulai kusam dan gelap. Walaupun pada saat itu aku juga masih ada
problem sama jerawat yang lebih parah dari sekarang belum kepikiran buat
menghilangkan jerawat. Karena aku kira penyebabnya mukaku ini kurang bersih
jadi tidak berpikir panjang untuk cari solusi khusus jerawat. Ini sebelum aku
ketemu garnier, mereka mengklaim bahwa akan mengembalikan warna kulit putih
yang natural, menghilangkan kotoran karena disertai karbon aktif, dan
membersihkan muka sebersih mungkin. Aku cuma sekali beli produk ini dan itu
yang ukurannya paling kecil, harganya dulu sekitar Rp 6.000,- di mini market
Mediko dekat rumah.
Tidak
komedogenik tapi jelas tidak bisa mengenyahkan komedo di hidung aku apalagi
jerawat yang pada saat itu sangat menjamur (masa remaja).
Apakah terbukti klaim
(Mengembalikan Warna Kulit Putih yang Natural dan Menghilangkan Kotoran pada Wajah
Sebersih Mungkin) mereka itu?
Mengembalikan Warna Kulit Putih yang
Natural
Kalau
dibilang warna kulit akan kembali ke putih natural sangat kurang dirasakan oleh
saya. Hanya saja wajah memang terllihat lebih cerah setelah pemakaian produk
pond’s pure white facial foam ini seperti facial foam lainnya.
Nilai
2.8/5
Menghilangkan Kotoran pada Wajah Sebersih
Mungkin
Klaim
yang satu ini memang terbukti adanya. Setelah pemakaian wajah aku terasa lebih
bersih. Tapi sangat disayangkan kalau wajah aku juga terasa kering karena
facial foam ini.
Nilai
3.8/5
Overall
nilainya 3.3/5
Repurchase? NO
POSITIF (+)
1.Wajah terasa bersih,
2.Wajah terlihat lebih cerah,
3.Murah.
NEGATIF (-)
1.Sekarang mungkin udah sulit ditemukan di mini market,
NEGATIF (-)
1.Sekarang mungkin udah sulit ditemukan di mini market,
2.Wajah jadi terasa kering,
Thanks
for your visiting.
Comment,
please!
No comments:
Post a Comment